Kalian ingin membandingkan keindahan alam laut Indonesia dengan pantai dan laut luar negeri tapi malas mengurus visa? Memang beberapa orang menganggap kalau mengurus visa itu adalah hal yang sangat merepotkan. Tak hanya uang, untuk mengurus visa kita juga harus menghabiskan waktu dan tenaga. Coba kunjungi 5 pantai di Negara ini tanpa harus ribet urus visa

  • Seychelles

Negara yang berada di tengah Samudra Hindia yang letaknya sekitar 1600km sebelah timur daratan Afrika ini memiliki banyak pilihan pantai yang indah seperti misalnya North Island. Air laut yang bersih dan berwarna hijau, memiliki banyak bebatuan besar dan pasir putih ini bahkan pernah menjadi pilihan Pangeran William dan Kate Middleton sebagai tempat berbulan madu. Jika kalian ingin kesini, Seychelles memberikan waktu bebas visa selama satu bulan.

  • Samoa

Negara dengan keindahan alam tropis dengan gulungan ombak yang cantik ini memang selalu menjadi daya tarik para peselancar. Beberapa tempat yang bisa kalian kunjungi di negara ini seperti A’ufaga, Salani, Boulders, Coconuts, Salamumu, Tiavea, Laulii, Falea’puna, Fagaloa Bay dan Solosolo. Samoa menawarkan liburan bebas visa selama satu bulan.

  • Fiji

Negara yang bersebelahan dengan Austalia dan New Zealand ini memiliki pantai yang sangat indah dan menjadi salah satu tempat terbaik di dunia untuk menikmati alam bawah laut. Untuk yang ingin berlama – lama di mengelilingi negara ini, Fiji menyediakan wakti 120 hari bebas visa.

  • Maldives

Salah satu negara yang paling banyak dikunjungi ketika bulan madu ini memang terkenal dengan panorama indahnya. Resort yang mengambang dilautan biru jernih menjadi daya tarik tersendiri. Kamu bisa berlibur selama sebulan di “Pulau Surga” ini tanpa repot mengurus visa sebelumnya.

  • Dominica

Dominica juga adalaha salah satu pilihat honeymoon yang romantis. Pantai dengan pasir putih,laut yang biru, serta ombak yang tak terlalu besar. Selain pantai, negara ini juga menawarkan dekorasi furniture dari kayu mahoni, lukisan khas karya pelukis local, dan juga kamu dapat berkunjung ke istana Presiden di Palacio Nasional yang sangat megah. Jika kalian tertarik kamu dapat tinggal selama 21 hari tanpa visa.