Dewasa ini tipe ruangan minimalis memang banyak dipakai, bukan hanya simple tetapi terbatasnya ruangan merupakan salah satu alasan mengapa minimalis banyak digunakan. Padahal untuk memiliki ruangan yang terlihat luas dapat dilakukan dengan mengganti cat pada ruangan anda. Berikut 6 warna yang dapat membuat ruangan yang sempit menjadi lebih luas

  1. Biru Laut/Navy

Warna biru laut atau navy jika dipadukan dengan warna warna cerah seperti warna kuning atau putih akan memberikan kesan ruangan yang jauh lebih luas. Tetapi yang harus di ingat, jika menggunakan warna ini prabot atau furniture harus memiliki warna yang netral agar tidak terkesan berlebihan.

  1. Krem

Untuk kalian yang tidak terlalu menyukai warna – warna cerah, mungkin warna krem adalah warna yang paling tepat. Warna ini bisa dipadu padankan dengan aksen kayu agar ruangan sempit yang kalian miliki nampak lebih luas dan hangat.

  1. Hijau Lime

Berbeda dengan warna krem, warna hijau lime ini sangat cocok untuk kalian yang tertarik dengan warna warna yang cerah. Warna hijau lime ini dapat memantulkan cahaya alami sehingga membuat ruangan kalian nampak lebih luas.

  1. Merah Menyala

Warna ini memang warna yang paling jarang dipilih, padahal wana ini dapat memberikan energy dan agresivitas tersendiri. Padukan saja warna dinding ini dengan furniture yang bernuansa cerah seperti warna putih.

  1. Kuning

Selain warna putih, warna yang mampu memantulkan cahaya matahari adalah warna kuning. Karena dapat memantulkan cahaya matahari, ruangan yang tadinya terasa sempit akan terlihat lebih luas. Kombinasikan dinding yang warna kuning dengan furniture berwarna putih agar menambah dimensi di ruangan yang berukuran kecil.

  1. Warna Pastel

Warna pastel dikenal dengan warna yang memberikan keceriaan, tidak mudah bosan dan dapat digunakan sebagai warna yang menghilangkan stress. Oleh karena itu warna ini sangat cocok untuk ruanganmu yang sempit dan tampak menarik perhatian.

Selain dapat memberikan wajah baru, merubah tampilan warna tembok ruangan kalian juga dapat mengubah suasana ruang dan memberi pengaruh terhadap psikologis penghuinya. Jadi jika kalian sudah mulai bosan dengan suasana ruangan kalian, jangan ragu untuk merubah warna ruangan kalian