dparagon.com – Ternyata penggunaan tissue toilet tidak menjamin kebersihan derrière milik kita. Beberapa tempat di negara kita ada yang menggunakan air, tissue basah, tissue toilet untuk membersihkan derrière ketika selesai BAB atau BAK. Lalu bagaimana perbedaan dari ketiga nya?

Penggunaan Tissue Basah, Tissue Toilet, dan Air

Di negara seperti Jerman, Italia, dan Jepang mereka menggunakan bidet, sedangkan Amerika, Australia, dan beberapa tempat di Indonesia menggunakan tissue toilet. Tapi beberapa generasi milenial sudah mulai beralih menggunakan tissue basah jika tidak ada air.

bidet

Dokter mengatakan jika tidak membersihkan anus secara bersih, maka feses yang masih tertinggal dapat menyebabkan ulkus anal atau infeksi saluran kemih.

“Aku merasa bingung bahwa jutaan orang berjalan-jalan dengan anus kotor sementara mereka berfikir bahwa mereka merasa bersih,” ucap Rose George kepada Tonic, penulis The Big Necessity: The Unmentionable World of Human of Human Waste and Why It Matters.

“Tissue toilet memindahkan feses, tapi bukan membersihkannya.”

Mana yang lebih baik?

Dari ulasan diatas, sebaiknya kamu tidak perlu memilih tissue toilet lagi karena tidak maksimal dalam membersihkannya. Sebenarnya penggunaan air ataupun tissue basah sudah membersihkan sisa feses yang masih ada dan menghapus bakteri. Hanya saja penggunaan tissue basah yang memang harus diperhatikan. Mengapa? Karena jika salah arah dalam mengusap akan menyebabkan penyakit. Mengusap menggunakan tissue basah sebaiknya dari depan ke bagian belakang, karena jika dilakukan sebaliknya maka sama saja membawa feses ke arah area vagina yang dapat menyebabkan infeksi.

Hal lain yang perlu diperhatikan adalah dalam pemilihan tissue basah itu sendiri. Lebih baik jika akan menggunakan tissue basah, pilihlah yang tidak memiliki pengharum, natural, dan tidak memiliki campuran bahan kimia.

penggunaan tissue
wet wipes

Satu hal lagi yang perlu diperhatikan, jika kamu menggunakan tissue basah, maka pastikan kamu tidak membuang tissue basah tersebut ke dalam toilet, karena meskipun marketer mengatakan bahwa itu flushable tapi menurut tukang pipa hal itu tetap akan menyumbat saluran pipa, karena tissue basah tidak mudah terurai seperti tissue toilet.

Source : self.com, independent.co.uk