Rata-rata kost eksklusif Surabaya dibanderol harga cukup tinggi lantaran ia memiliki fasilitas yang sangat mewah dan juga lokasi yang sangat strategis. Tentu saja, ini adalah pilihan terbaik jika kamu punya budget lebih untuk membayar kost setiap bulannya.

Rekomendasi Kost Eksklusif Surabaya

Apa saja sih kost eksklusif Surabaya yang recommended untuk tempat bermalam dengan lokasi strategis? Ini jawabannya.

1. Kost D’Paragon Kalijudan

D’Paragon Kalijudan berlokasikan di Kompleks Wiguna Nugraha Indah Blok E, No 87, Kalijudan, Kec. Mulyorejo, Kota Surabaya, Jawa Timur.

Area sekitaran komplek ini, termasuk lokasi yang sangatlah strategi dimana merupakan pusat pendidikan, industri, dan kuliner.

Bermalam di kost eksklusif Surabaya ini harus merogoh kocek hingga RP 3.300.000 per bulannya. Namun, juga tersedia sewa per harian dan mingguannya yaitu Rp 350.000 dan Rp 2.450.000.

Sedangkan, untuk fasilitas yang dapat kamu nikmati selama bermalam di sini adalah CCTV, parkir bebas motor dan mobil, free wifi, bed, shower, AC, water heater, kamar mandi dalam, kloset duduk, laundry, dan kulkas.

Nah khusus kost D’Paragon ini, kamu bisa langsung pesan dari situs resminya di Dparagon.com ataupun melalui aplikasinya yang dapat diunduh dari Google Play Store dan App Store kamu.

Segera lakukan pembayaran dan serah terima dengan CS kost agar tidak kehabisan kamar ya.

2. Kost Phoenix Guest House Dukuhpakis Surabaya

Lokasi Kost Phoenix ada di Kecamatan Dukuh Pakis, Kota Surabaya. Tempatnya dekat dari beberapa fasilitas umum, seperti Universitas Wijaya Kusuma Surabaya 290 m, Masjid Islamic Center 622 m, Circle K 1,3 km, Warteg Putri Sami Asih 2 km, RS Umum Katolik Surabaya 2,8 km, dan BNI Syariah KCP Diponegoro 2,6 km.

Di sini, para staf dengan ramah akan menyambut kamu saat datang serta telah tersedia parkir mobil dan motor yang diawasi hingga 24 jam. 

Beberapa fasilitas umum yang dapat kamu nikmati bersama adalah wifi, kulkas, ruang cuci, ruang tamu. Dimensi kamarnya adalah 3×4 meter dengan fasilitas lengkap seperti kasur, bantal, AC, meja, lemari baju, cermin, kursi, TV kabel, dan layanan kebersihan.

Untuk kamar mandinya telah tersedia di dalam kamar dengan fasilitas kloset duduk, air panas, dan shower.

Kost Phoenix hanyalah boleh maksimal satu orang saja per kamarnya. Pasutri juga boleh bermalam di sini, tetapi wajib melampirkan surat nikah ketika mengajukan sewanya.

Menyewa kost di sini harus memberikan deposit sebesar Rp 500.000 sebagai bentuk jaminan jika ada kerusakan pada kamar. Apabila tidak ada, maka akan uang akan kembali lagi di akhir periode sewamu.

Kamu bisa melakukan sewa kost per hari, minggu, 3 bulan, ataupun bulanan. Per harinya dibanderol Rp 180.001, per minggu Rp 1.300.001, per 3 bulan Rp 6.100.000, dan per bulan Rp 2.500.000.

3. Kost Kutai Wonokromo Surabaya

Menginap di kost Kutai akan ada fasilitas berupa kasur, AC, meja, lemari baju, kursi, hiburan berupa TV, kamar mandi dalam, kloset duduk, dan shower.

Lokasinya ada di Kecamatan Wonokromo yang mana cukup dekat dengan RKZ dan Sutos. Lalu ke Jalan Darmo dan Mayjend Sungkono hanya 5 menit saja. Sedangkan, ke stasiun gubeng 15 menit. Jika kamu datang ke Surabaya untuk berlibur, maka lokasi tempat menjual oleh-oleh khas Surabaya juga cukup dekat dari sini.

Tempat ibadah seperti Masjid Al Falah hanya 749 m dan fasilitas pelayanan kesehatan seperti RS Umum Katolik Surabaya juga berjarak 344 m saja dari tempat kost Kutai ini.

Beberapa fasilitas bersama antara lain wifi, ruang makan, dapur, ruang cuci, ruang laundry, ruang jemur, taman, gazebo, dan ruang santai.

Kost ini membuka akses untuk pengunjung hingga 24 jam dan boleh untuk membawa pasutri, tetapi tidak boleh bawa anak. Maksimal per kamar hanya bisa hingga 2 orang saja.

Kost Kutai tidak menyediakan sewa per hari, tetapi tersedia sewa per tahun, 6 bulan, 3 bulan, dan bulanan. 

Untuk tahunan, kamu harus membayar sekitar Rp 20.250.000, per 6 bulan Rp. 10.350.000, per 3 bulan Rp 5.400.000, dan per bulan Rp 1.890.000. Terakhir, paling murah dengan waktu singkat yaitu sewa mingguan sebesar Rp 1.080.000.

Nah, bagaimana menurutmu rekomendasi kost eksklusif Surabaya di atas? Tentu saja, adalah kost favoritnya hampir semua orang. Apalagi, tempat tinggalnya memiliki fasilitas nyaman dan elit dengan lokasi yang sangat strategi, sehingga memudahkan akses kemana pun.