Berwisata ke Museum Kereta Api Ambarawa merupakan pilihan wisata edukasi yang penting Anda coba bersama dengan putra-putri beserta keluarga. Selain tahu akan sejarah tempat ini, wisatawan juga akan disuguhi dengan pemandangan indah ketika menaiki kereta lokomotif rute Ambarawa – Tuntang (PP).

Berwisata Ke Museum Kereta Api Ambarawa Semarang Yang Melegenda
review.bukalapak.com

Berwisata ke Museum Kereta Api Ambarawa, Simak Sejarahnya Berikut

Diresmikan pada 21 Mei tahun 1973, stasiun ini memiliki nama lain yaitu Stasiun Willem I. Nama tersebut berasal dari nama benteng yang tidak jauh dari lokasi stasiun ini. Dinamai Willem I guna menghargai jasa Raja Belanda yang tengah bertakhta kala itu, yaitu Raja Willem I. Tujuan dibangunnya stasiun ini adalah supaya mobilisasi tentara serta logistik KNIL lancar.

Pada Tahun 1976, stasiun ini dinonaktifkan dan dialihfungsikan sebagai museum kereta api oleh Supardjo Rustam selaku Gubernur Jawa Tengah kala itu. Gagasan ini bertujuan untuk menyelamatkan berbagai jenis tinggalan lokomotif kereta api era Belanda, selain itu untuk mendongkrak daya tarik terhadap wisata di Jawa Tengah.

Bukan tanpa alasan, Stasiun Ambarawa dipilih menjadi museum dan objek wisata edukasi di provinsi Jateng. Ini karena latar belakang sejarah yang kental pada waktu perjuangan kemerdekaan RI. Peristiwa itu tak lain tak bukan adalah pertempuran Ambarawa. Tidak sampai disitu saja, stasiun ini juga menyimpan berbagai teknologi kuno yang mana masih dapat dioperasikan hingga kini.

Seputar Wisata Museum Kereta Api Ambarawa

Lokasi Museum KA ini tepatnya terletak di Jl. Stasiun Nomor 1, Kelurahan Panjang, Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah. Untuk dapat masuk ke objek wisata ini pengunjung harus membayar tiket seharga Rp 10.000 per orang (untuk usia 12 tahun ke atas). Untuk waktu operasionalnya sendiri buka setiap hari dari jam 08.00 pagi hingga pukul 16.00 WIB. Harga tiket kereta api rute Ambarawa-Tuntang sendiri berkisar Rp 50.000 per orang.

Tidak hanya sebagai objek wisata edukatif, area museum ini juga sering digunakan sebagai kegiatan pameran, spot pemotretan, hingga shooting film. Juga dapat digunakan sebagai tuang pertemuan, wedding party, festival, pentas seni, dan berbagai kegiatan lainnya. Terdapat berbagai fasilitas di wisata ini seperti koleksi benda antik, koleksi lokomotif uap, tour wisata edukasi, spot foto vintage, serta berbagai koleksi buku yang lengkap.

Jika Anda termasuk pecinta spot wisata vintage bersejarah, Museum Kereta Api Ambarawa ini adalah destinasi yang tidak boleh Anda lewatkan. Tak jauh beda dengan jaringan kost eksklusif Indonesia yang patut Anda jadikan pilihan. Dparagon, selain mempunyai website yang bisa Anda kunjungi, sekarang Anda bisa mengunduh aplikasinya di Playstore dan Appstore untuk kemudahan reservasi.