Sejarah teknologi telepon merupakan inovasi yang memberi kemudahan kepada manusia untuk bertukar informasi secara cepat. Dewasa ini telepon sudah menjadi piranti yang hampir semua orang menggunakan dan memilikinya. Berbagai brand dengan spesifikasinya sudah tak terhingga macamnya.

Hadirnya telepon tidak lepas dari penemuan alat-alat komunikasi zaman dahulu. Dahulu komunikasi masih berupa isyarat atau kode kemudian berkembang menggunakan merpati pos hingga akhirnya muncul smartphone. Boleh dong, kita mengetahui perkembangan dari teknologi ini.

Perkembangan Teknologi Telepon dari Masa ke Masa
yuksinau.id

Seputar Sejarah Teknologi Telepon

Perlu kita tahu bahwa telepon zaman dahulu tidak sefleksibel dan canggih seperti sekarang. Dulu telepon masih menggunakan kabel sebagai penghubung. Sekarang seiring dengan beriringnya waktu bentuk dan fungsi telepon mengalami perubahan yang sangat drastis.

Munculnya Telepon Genggam

Sebelum hadir telepon genggam, komunikasi masih menggunakan telegram. Kemudian telegram mengalami inovasi menjadi telepon dial yang menggunakan model rotary dial. Selanjutnya model ini pun berkembang menjadi telepon dengan dial berupa tombol dan ada tambahan tombol * dan #.

JIka sebelumnya telepon masih menggunakan kabel sebagai media transmisi komunikasi maka pada tahun 1980 telepon sudah tidak menggunakan kabel namun masih dengan ukuran bongsor dan bobot yang berat. Lalu pada tahun 1996 ukuran telepon sudah mengecil dan penggunaannya bisa secara mobile. Perkembangan teknologi telepon tidak hanya dari ukuran saja namun juga sudah menggunakan layar.

Hadirnya Smartphone

Perkembangan telepon hingga abad ke-21 telah mengalami perubahan yang jauh berbeda dari pada saat pertama ditemukan. Telepon sudah tidak lagi berfungsi sebagai alat komunikasi saja namun telah mengalami penambahan fitur dan fungsi. Bahkan sekarang telepon sudah hampir tidak menggunakan tombol tetapi sudah menggunakan layar sentuh.

Ditinjau dari jaringan yang digunakan, jika dulu masih menggunakan kabel sekarang sudah terhubung ke internet dengan bantuan satelit. Selanjutnya adalah fitur yang disematkan yakni kamera. Kamera pada awalnya masih berupa box besar dengan film sebagai bidang cetak lantas agar bisa menjadi gambar maka perlu dicuci sekarang tidak lagi.

Operasi Sistem yang semakin canggih membuat telepon mampu digunakan untuk banyak hal. Tidak cukup dengan kemampuan telepon, berkirim pesan, kalender, dan game saja. Namun juga bisa digunakan untuk melakukan transaksi digital berupa transaksi transfer uang dan bahkan bisa digunakan untuk trading forex.

Kilas sejarah teknologi telepon tersebut bisa menjadi acuan bagi umat manusia, dimana zaman mengalami perkembangan. Anda bisa menemukan informasi menarik dimana saja, salah satunya website dparagon.com. Unduh aplikasi D’paragon di Playstore atau Appstore untuk kemudahan mengakses. Apabila kamu berada di perjalanan dan membutuhkan tempat menginap kamu bisa buka aplikasi D’paragon untuk memilih tempat dan melakukan reservasi.