Tips budidaya cabe menjadi salah satu kegiatan yang bisa kita lakukan. Seperti yang kita ketahui saat ini bahwa harga cabe mahal. Guna menyiasati semakin mahalnya harga cabai tersebut, Anda bisa mulai menanam sendiri. Namun pada dasarnya menanam serta merawat cabe itu juga gampang-gampang susah.

Tertarik untuk mencobanya? Menanam cabai sendiri juga akan memberikan kita keuntungan tersendiri. Saat harganya mahal kita tidak perlu membeli.

Tips Budidaya Cabe
hot.liputan6.com

Tips Budidaya Cabe di Rumah

Pertama tentunya kita harus menyiapkan lahan. Bersihkan lahan tersebut dari rumput ataupun rumput yang dapat menghambat pertumbuhan benih cabai tersebut. Selain itu pastikan juga lahan tersebut tersinari cahaya matahari dengan cukup dan baik. Itu saja juga tidaklah cukup Anda juga harus memilih bibit cabe rawit dengan kualitas terbaik.

Pilihlah bibit dari cabe yang segar dan sehat. Cara memilihnya dengan memisahkan biji-biji cabe tersebut dari kulitnya. Kupaslah kemudian pisahkan biji menggunakan wadah lain. Setelah selesai pemilihan keringkan. Hal ini juga menjadi salah satu tips yang harus Anda perhatikan ketika ingin budidaya cabe di rumah.

Tanam dan Pindahkan

Kemudian langkah selanjutnya adalah, tanamlah bibit yang sudah kering tersebut pada wadah yang berisi tanah baik menggunakan polybag ataupun pot. Tunggu beberapa hari sampai muncul tunas. Nah hal ini juga harus Anda perhatikan. Pasalnya munculnya tunas tersebut menjadi pertanda bahwa benih tersebut siap untuk Anda pindahkan. Umumnya benih yang siap itu berumur 4 minggu.

Setelah umurnya 4 minggu pindahkan benih tersebut ke lahan yang bebas dari gulma atau rerumputan. Lepaskan polybag ataupun pot yang sebelumnya Anda gunakan. Dalam pemindahan tersebut berilah jarak 15 sampai 20 cm supaya batang dan daunnya bisa tumbuh secara maksimal. Tidak berhenti disitu saja. Karena Anda juga mempunyai kewajiban untuk merawatnya supaya hasilnya memuaskan.

Jangan lupa untuk selalu menyiram dan memberi pupuk. Jika terdapat rumput yang mengganggu pertumbuhan cabai tersebut usahakan untuk segera mencabutnya. Sangat mudah bukan tips budidaya cabe? Jadi tunggu apalagi, ayo segera mulai budidaya dari sekarang.

Lakukan reservasi penginapan melalui Dparagon, atau unduh aplikasinya dengan gratis hanya di Appstore maupun Playstore.