Tips Hemat Listrik
Foto Diambil Dari Pox Rie Via Pexel

Tips Hemat Listrik. Anda sering kaget dengan tagihan listrik yang membengkak? Ya, ini sering terjadi dan banyak yang mengalaminya. TENANG! D’paragon akan membantu anda menyelesaikan masalah ini dengan tips hemat listrik agar pengeluaran uang bulanan stabil.

Tidak bisa dipungkiri bahwa hampir seluruh orang ketergantungan dengan listrik. Apalagi saat ini, masa dimana hampir semua benda yang mendukung manusia berkegiatan sehari-hari membutuhkan daya listrik, seperti handphone, laptop, pendingin ruangan dan alat elektronik lainnya.

Apa sih penyebabnya? Seringkali yang menjadi penyebab membengkaknya tagihan listrik adalah pemakaian yang tidak bijak atau pemilihan alat elektronik kurang tepat.

Yuk Ikuti Trik dan Tips Hemat Listrik Ala Anak Kost

Sebelum anda melakukan laporan pengaduan PLN, anda bisa mencoba mencari tau apakah kesalahan terjadi karena faktor pemakaian yang kurang bijak. Nah, dibawah ini adalah tips hemat listrik yang perlu anda tahu:

1. Menggunakan AC Seperlunya

Berada di ruangan tanpa AC memang terdengar cukup sulit bagi sebagian orang, terutama masyarakat yang tinggal di perkotaan. Suasana panas sering kali jadi musuh di siang hari. Akhirnya AC jadi pilihan agar kondisi ruangan tetap dingin.

Padahal, AC merupakan salah satu alat elektronik yang mampu mengkonsumsi listrik sangat banyak. Oleh sebab itu, pemakaiannya harus bijak dan seperlunya.

Gunakan AC saat anda di dalam ruangan saja. Saat keluar ruangan, pastikan anda sudah mematikannya. Apabila ingin lebih hemat lagi, memanfaat kipas angin bisa menjadi pilihan tepat.

2. Memanfaatkan listrik Prabayar.

Beralih menggunakan sistem listrik prabayar bisa menjadi solusi yang baik. Dengan prabayar, anda bisa mengontrol sendir berapa pengeluaran biaya untuk kebutuhan listrik tanpa takut tagihan membengkak.

Listrik prabayar adalah listrik yang pembayarannya di awal. Sistemnya pengguna harus mengisi pulsa listrik sebelum pemakaian. Saat pulsa sudah habis maka tidak ada aliran listrik yang mengalir.

3. Cabut Steker jika tidak dipakai

Tidak sedikit yang mengira kalau steker yang masih tercolok tidak mengkonsumsi listrik. Padahal asumsi tersebut tidak tepat. Steker yang tidak dicabut juga masih bisa mengkonsumsi listrik.

Banyak orang sampai akhirnya membiarkan steker tercolok bahkan berhari-hari. Nah, anda harus menghindari perilaku ini untuk mencegah pembengkakan tagihan.

Mulai sekarang, ayo cabut steker setelah menggunakannya. Setelah mengisi baterai gadget, menggunakan mesin cuci, dan elektronik lainnya, kamu wajib mencabut kabel dan juga steker untuk mengantisipasi listrik yang terus mengalir.

4. Menggunakan Air Panas saat Memasak Nasi di Rice Cooker

Tujuan ini untuk mempercepat proses pematangan beras. Ketika airnya sudah panas maka waktu pematangan nasi akan lebih cepat dan menghemat konsumsi listrik.

Caranya adalah rebus air hingga mendidih di kompor sebelum mulai memasak nasi. Setelah itu masukan air kedalam beras yang sudah siadi wadah rice cooker. Kemudian, tunggu sampai matang.

5. Mematikan Elektronik saat Tidur.

Sama seperti tubuh kita, alat elektronik juga butuh istirahat. Cara terbaik yang dengan mematikan alat elektronik yang tidak terpakai saat malam hari. Misalnya mematikan lampu di setiap ruangan, tidak mengisi baterai handphone dan lainnya.

Biasanya alat elektronik yang bekerja keras membutuhkan daya listrik yang lebih banyak. Tentu ini sangat berpengaruh dengan jumlah listrik yang dipakai.

6. Hindari Penggunaan Mesin Pengering

Hidup di wilayah tropis merupakan sebuah anugerah. Untuk mencari panas matahari tentu bukan sebuah hal yang sulit. Nah, kita bisa memanfaatkannya untuk menjemur pakaian di siang hari.

Terik matahari bisa mempercepat proses pengeringan selama kurang lebih 2 jam. Tentu dengan tidak menggunakan mesin pengeriing bisa membuat mengurangi tagihan listrik.

7. Menggunakan lampu LED

Lampu LED tidak terlalu mengkonsumsi listrik yang berlebihan. Meskipun harganya lebih mahal, tetapi lampu LED memiliki nilai tambah yang menguntungkan seperti cahaya terang. pantulan cahaya tidak panas, awet, dan menjadi investasi jangka panjang.

8. Bijak Menggunakan Kulkas

Gunakan kulkas dengan tegangan listrik yang tidak terlalu tinggi. Cara ini ampuh untuk tidak menggunakan listrik secara boros.

Apabila anda sedang bepergian, pastika tidak menyalakan kulkas dengan tegangan yang lebih rendah lagi tau lebih baik penggunaannya.Jika ada makanan yang tidak tahan dengan dengan suhu tersebut, anda bisa menghabiskannya terlebih dahulu atau memberikan makanan kepada yang membutuhkan jika dirasa makanan masih layak diberi ke orang lain agar tidak terbuang sia-sia sebelum pergi.

9. Menggunakan Elektronik Sesuai dengan Kebutuhan

Saat alat elektronik yang sudah tidak digunakan, sebaiknya untuk segera dimatikan. Membiarkan mereka menyala hanya bisa hanya membuang listrik sia-sia.

Perlu anda ketahui, saat bekerja keras, alat elektronik mampu mengkonsumsi listrik lebih banyak dibandingkan saat keadaan normal.

10. Ganti Komputer Desktop dengan Laptop

Menggunakan computer desktop memang terasa lebih nyaman, tetapi alat elektronik ini cukup banyak mengkonsumsi listrik. Nah, pilihan terbaik menggantikannya adalah dengan laptop.

Kenapa laptop? Laptop tidak menggunakan daya listrik yang banyak. Laptop juga memiliki baterai yang bisa menyimpan daya, jadi selama pemakaian tidak membutuhkan aliran listrik terus-menerus.

11.  Memperbanyak tanaman

Memperbanyak tanaman di lingkungna sekitar bisa membuat udara menjadi lebis segara. Apalagi jiga anda memiliki pohon besar, tentu akan membuat suasana sekitar rumah memiliki banyak angin.

Udara yang sudah segar tentu tidak perlu membutuhkan bantuan AC. Cara ini bisa menghemat penggunaan listrik dan membuat tagihan listrik tidak bocor.

Penutup

Langkah-langkah menghemat listrik sudah anda ketahui. Sekarang saat mulai bijak menggunakan listrik agar pengeluaran uang bulanan bisa terkendali.

Sungguh sayang jika anda sudah mengeluarkan uang banyak untuk membayar tagihan listrik tetapi anda tidak menikmatinya secara total.

Berbicara tentang bepergian atau travel, anda bisa memilih D’paragon sebagai tempat penginapan. D’paragon menawarkan hunian yang bisa anda sewa harian, bulanan dan tahunan. Dengan fasilitas yang lengkap, D’paragon bisa menjadi solusi tepat bermalam bahkan sebagai tempat tinggal yang praktis.