Kalau sedang liburan ke Malang, ada salah satu wisata yang tak boleh terlewatkan untuk Anda kunjungi yaitu Museum Angkut Malang. Museum yang memadukan unsur seni dan budaya dengan konsep edukasi dan hiburan ini merupakan museum transportasi yang pertama di Asia. Alamatnya berada di Jl. Terusan Sultan Agung No.2, Batu, Kota Batu Malang, Jawa Timur.

Museum Angkut Malang
unsplash.com

Zona Wisata Museum Angkut Malang

Museum ini memiliki kurang lebih 300 koleksi alat transportasi mulai dari tradisional hingga modern dengan lanscape bangunana eksotis dunia yang terpajang di atas area seluas 3,8 hektar. Terdapat beberapa zona dalam tempat ini seperti zona ruangan utama yang akan pengunjung temui saat memasuki pintu utama. Pengunjung dapat melihat koleksi transportasi dari waktu ke waktu mulai dari sepeda hingga mobil dari berbagai negara.

Terdapat pula Zona Sunda Kelapa dan Batavia yang menampilkan pelabuhan Sunda Kelapa yang sangat mirip dengan aslinya. Di sini terdapat berbagai miniatur kapal-kapal dan berbagai toko di pelabuhan dalam ejaan bahasa Belanda yang memang umum di masa itu.

Kemudian ada Zona Uni Eropa yang mewakili empat negara besar di Eropa Yaitu Inggris, Prancis, Italia, dan Jerman. Di sini pengunjung dapat melihat mobil antik dari Inggris yang pernah digunakan oleh Ratu Elizabeth II. Selain itu terdapat pula miniatur Istana Buckingham yang terkenal di depannya.

Terdapat pula Zona Hollywood yang menampilkan replika kendaraan yang sering muncul dalam box office Hollywood, misalnya batmobile milik Batman dan mobilnya Scooby Doo. Museum Angkut Malang ini juga memiliki berbagai zona menarik lainnya. Nah, bagi Anda yang ingin berlibur Anda dapat reservasi kamar melalui web dparagon atau dengan mengunduh aplikasinya di Playstore ataupun APPStore.